Tips Cara mencerahkan Foto dengan Photoshop - Cara mudah dan efektif yaitu dengan menggunakan tool Dodge. Tool ini bisa ditemukan di toolbar yang biasanya terletak di sebelah kiri di dalam ruang kerja Adobe Photoshop.


http://images.detik.com/content/2013/06/21/1353/dsc_4770dalem.jpg
( before edit )




Jika Anda tidak mengunakan Photoshop, coba cari Dodge tool di software editing kesukaan Anda. Biasanya Dodge tool cukup umum dan tersedia di software editing populer.

Langkah selanjutnya adalah memilih setting Dodge yang ada di bawah menu bar (bagian atas). Di sana kita dapat memilih berapa kekuatan pencerahannya (exposure), besarnya kuas (brush size) dan bagian mana yang diterangkan: Highlight (bagian yang terang), Midtone (bagian yang sedang), Shadow (bagian yang gelap). Untuk foto portrait ini, saya memilih bagian midtone.




Setelah itu tinggal posisikan kursor mouse ke bagian yang ingin dicerahkan (bagian wajah) dan kemudian klik kiri mouse dan geser-geserlah sampai daerah yang ingin dicerahkan tercakup.

Jika merasa masih kurang cerah, Anda bisa menguranginya berulang kali. Jika ingin kembali ke kondisi awal, atau sebelumnya, tekan tombol keyboard Ctrl dan Z secara bersamaan berulang kali. Berikut contoh hasil foto yang telah mengalami proses di atas:



(after edit)
Sumber : inet.detik.com

Posting Komentar